Menu

Mode Gelap
LGBT : Sebuah Sekte Sex Baru Melalui Gerakan Penularan Sedunia 26+ Contoh Teknologi Informasi Dan Komunikasi Yang Paling Cepat Adalah Unik 25+ Pengertian Teknologi Informasi Dan Komunikasi Brainly Paling Mudah 30+ Mind Map Komunikasi Melalui Teknologi Informasi Paling Mudah Info Seputar Teknologi Informasi Komunikasi Dan Transportasi Paling Baru

Kesehatan · 6 Apr 2022 09:21 WIB ·

5 Kebiasaan Yang Bisa Memunculkan Uban di Usia Muda


 kebiasaan yang bisa memunculkan uban di usia muda Perbesar

kebiasaan yang bisa memunculkan uban di usia muda

kebiasaan yang bisa memunculkan uban di usia muda

kebiasaan yang bisa memunculkan uban di usia muda

Hindari 5 kebiasaan yang bisa memunculkan uban di usia muda supaya Sobat tidak merasa cepat tampak lebih tua dari usia yang sebenarnya. Kemunculan uban sering dikaitkan dengan usia yang bertambah tua, padahal hal ini tidak sepenuhnya benar.

Sekalipun begitu, orang yang sudah berumur dan pantas memiliki uban kadang masih banyak juga yang gelisah jika berhadapan dengan penanda usia satu ini. Kebayang kan jika uban malah muncul pada rambut mudamu jauh sebelum waktunya?

Kebiasaan Yang Memunculkan Uban di Usia Muda

Nah, biar kamu bisa menghindari biang keladi penyebab munculnya uban di usia masih muda, jangan buru-buru di cat hitam agar tampak muda lagi, sebaiknya Sobat cek terlebih dahulu beberapa kebiasaan yang bikin uban cepat muncul dibawah ini:

Membiarkan Stres Tanpa Solusi

Kebiasaan yang bisa memunculkan uban di usia muda yang pertama adalah Stres, stres tidak boleh dibiarkan dan harus segera diatasi. Sekalipun kamu merasa sehat dan oke, pikiran tetap tidak dapat dibohongi. Sayangnya, masih banyak orang yang punya kebiasaan Buruk tidak menyelesaikan pemicu stresnya, yang terbilang kecil sekalipun hingga tuntas.

Padahal, stres akan menghambat kerja sel melanosit yang menghasilkan pigmen pewarna rambut alami, yaitu melanin. Stres juga bisa menguras cadangan vitamin B12 yang berfungsi menghalau uban.

Baca  Ragam 4 Penyakit Kulit yang Sering Terjadi di Negara Tropis

Tidak Bisa Mengatur Waktu

Mengatur waktu yang baik sehingga tahu kapan waktunya tidur, bekerja, atau pun melakukan aktivitas lainnya merupakan suatu kebisaan yang nantinya akan berubah menjadi kebiasaan. Jika kamu sulit mengatur waktu tersebut, maka akan lebih mudah bagimu menjalani kebiasaan tidak sehat yang akhirnya berakibat stres.

Akibatnya, uban bisa cepat muncul. Pinter mengatur waktu bisa menjadi salah satu cara menghindari uban di usia muda.

Tidak Mementingkan Waktu Makan

Waktu makan merupakan saat yang penting bagi siapa saja. Makan tidak teratur dan juga telat makan merupakan kebiasaan yang nantinya bisa merusak lambung. Jika sudah begitu, nutrisi yang dibutuhkan tubuh untuk mencegah munculnya uban tidak bisa bekerja. Apalagi hal ini sering diperparah dengan kurangnya konsumsi vitamin B12 yang berfungsi mencegah munculnya uban.

Merokok

Sebuah riset yang dilakukan di New York menyatakan bahwa merokok dapat mempercepat pertumbuhan uban 4 kali lebih dini dibanding bukan perokok. Penyebabnya terjadi akibat radikal bebas yang terproduksi ketika merokok, juga kemampuan rokok menghambat jalannya aliran darah untuk menyuplai zat-zat gizi yang diperlukan tubuh.

Gonta-Ganti Warna Rambut

Sering gonta ganti warna rambut juga bisa menjadi salah satu kebiasaan yang bisa memunculkan uban di usia muda. Kebiasaan yang satu ini bisa memperparah serta mempercepat munculnya uban.

Zat kimia yang terkandung di dalamnya akan lebih mudah menyerap ke dalam pori-pori kulit kepala, dan juga memengaruhi kesehatan pigmen rambut sehingga mempercepat munculnya uban.

Baca  6 Alasan Tes Darah itu Penting

Oleh karena itu mari kita rawat tubuh kita untuk menghindari kebiasaan yang bisa memunculkan uban di usia muda, supaya Sobat gak berpenampilan tua di usia muda 🙂

Bagaimana komentar kamu tentang informasi diatas?
Share ke Social Media
Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Penyebab Sariawan di Bibir yang Harus Diwaspadai

17 November 2022 - 11:58 WIB

4 Penyebab Gusi Berdarah dan Metode Pencegahan

16 November 2022 - 09:40 WIB

Penyebab gusi berdarah - cuitnews

4 Penyebab Gusi Bengkak Sakit Dan Cara Mengurangi Nyeri

15 November 2022 - 17:29 WIB

Penyebab Gusi Bengkak - Cuitnews

5 Penyebab Gigi Sensitif dan Cara Mengatasi Paling Baik

14 November 2022 - 13:10 WIB

Penyebab Gigi Sensitif dan Cara Mengatasi - Cuitnews

Ragam 4 Penyakit Kulit yang Sering Terjadi di Negara Tropis

13 November 2022 - 11:58 WIB

Penyakit kulit pada kaki - Cuitnews

Metode Paling Ideal Menurunkan Tekanan Darah

12 November 2022 - 22:48 WIB

Menurunkan Tekanan Darah - Cuitnews
Trending di Kesehatan